Kebanyakan tutorial membuat sms gateway biasanya menggunakan linux based sebagai platformnya. Namun jika kita hanya punya PC Windows, terkadang sulit mengimplementasikan sesuatu yang nggak lazim digunakan di windows. Yups, sms gateway mungkin kurang lazim jika dijalankan di windows. Toh sekarang udah ga jaman lagi sms, udah ada whatsapp, BBM, line, dll. Namun untuk keperluan membangun sistem bisnis, rasanya sms masih diperlukan sebagai notifikasi ke customer. Sebelum beranjak ke pembuatan server aslinya, kita belajar dulu memasang dan menggunakan sms gateway di windows. Aplikasi ini masih bergantung kepada modem untuk lalu lintas smsnya.
Adapun beberapa tool yang harus dipersiapkan antara lain :
- Modem dan simcard yang masih aktif. List modem yang disupport oleh aplikasi ini bisa dilihat di link berikut.
- XAMPP sebagai localhost server, untuk pembuatan database mysql
- Gammu, sebagai aplikasi sms gateway nya.
- Text editor, bisa notepad, notepad++, dll.